DALAM RINDU

Dalam rindu ia berbisik
Pada langit yang terang
Pada awan yang hilang
Pada senja yang lekang
Berisik ditengah matahari terik
Terngiang saat bulan bersinar terang
Hati tak lagi dapat ditarik
Dari wajah indah nan periang
Dalam rindu ia menatap
Pada jendela terbuka lebar
Pada akar tua yang menjalar
Pada angin di gubuk terlantar
Mengeluh pada hari
Mengerang kesakitan
Merangkak tanpa tumpuan
Merindukan pelukan tuan
Dalam rindu ia bergumam
Masih tersenyum bungkam
Mengusap gambar wajah buram
Pada album masa silam
Alfie.
Aqu juga rindu
BalasHapuswahh mantap pemilihan katanya. pas..
BalasHapusRindu dan dendam, berkevamuk di hatiku yang kelam
BalasHapusLike this 👍
BalasHapusTetehku. . . Pas pisan kangge abdi nu dilanda penyakit rindu
BalasHapusManis
BalasHapus